Perkembangan dunia iptek yang demikian pesatnya
telah membawa manfaat luar biasa bagi kemajuan peradaban umat manusia.
Jenis-jenis pekerjaan yang sebelumnya menuntut kemampuan fisik cukup besar,
kini relatif sudah bisa digantikan oleh perangkat mesin-mesin otomatis.
Sistem
kerja robotis telah mengalihfungsikan tenaga otot manusia dengan pembesaran dan
percepatan yang menakjubkan. Begitupun dengan ditemukannya formulasi-formulasi
baru aneka kapasitas komputer, seolah sudah mampu menggeser posisi kemampuan
otak manusia dalam berbagai bidang ilmu dan aktivitas manusia. Ringkas kata,
kemajuan iptek yang telah kita capai sekarang benar-benar telah diakui dan
dirasakan memberikan banyak kemudahan dan kenyamanan bagi kehidupan umat
manusia.
Kini dalam era informasi, kecanggihan Teknologi
Informasi dan Komunikasi telah memungkinkan terjadinya pertukaran informasi
yang cepat tanpa terhambat oleh batas ruang dan waktu”.
Dibidang informasi dan komunikasi telah terjadi
kemajuan yang sangat pesat.
Kini dari kemajuan dapat kita rasakan ini yaitu, kita
akan lebih cepat mendapatkan informasi-informasi yang akurat dan terbaru dibumi
bagian manapun melalui internet, kita
dapat berkomunikasi dengan teman, maupun keluarga yang sangat jauh hanya dengan
melalui handphone, kita mendapatkan layanan bank yang dengan sangat mudah. Dan
masih banyak hal-hal lain yang kita dapatkan dengan mudah dalam setiap apa yang
kita perlukan
Dalam kemajuan suatu bangsa dalam
perkembangan teknologi di era globalisasi ini sangat tergantung pada kemampuan
masyarakatnya dalam memanfaatkan pengetahuan untuk meningkatkan produktivitas
http://teknologi informasi dan perubahan sosial<<
Tidak ada komentar:
Posting Komentar